21.10.11

TUGAS RESENSI: VANTAGE POINT (2008)


Merupakan film action yang bercerita tentang delapan sudut pandang dalam suatu peristiwa penembakan seorang presiden Amerika Serikat di Hotel Plaza Mayor, Salamanca, Spanyol. Ke delapan sudut pandang itu ialah seorang agen Secret Service, turis Amerika dengan video kamera, polisi lokal, si presiden sendiri, seorang ibu dan anak nya, kamera salah satu saluran TV, pelaku, dan seorang laki laki yang telah dijebak oleh pelaku. Film ini beralur mundur yang selalu dimulai pada pukul 11:59, sesaat sebelum penembakan terjadi. Pengambilan gambar cukup bagus tapi terjadi kejanggalan dalam teknik pengambilan gambar di adegan saat seorang turis Amerika membuntuti polisi lokal ke bawah jembatan dan merekam dengan handycam milik nya, disitu turis merekam dari celah celah pagar besi, yang dimana seharus nya di layar handycam terlihat celah celah pagar, tetapi nyata nya handycam malah merekam si polisi tanpa ada nya halangan di layar sama sekali. Selain daripada itu ide cerita dimana si pelaku melakukan aksi nya dengan sebuah PDA menjadi hal yang sangat menarik.

No comments:

Post a Comment